Tuesday, September 4, 2018

FREE DOWNLOAD APLIKASI INSTRUMEN EVALIASI DIRI SEKOLAH DAN MADRASAH MI,MTs,MA

FREE DOWNLOAD APLIKASI INSTRUMEN EVALIASI DIRI SEKOLAH DAN MADRASAH MI,MTs,MA


Yang dimaksud Evaluasi Diri Sekolah/madrasah (EDS) adalah suatu proses evaluasi yang bersifat internal dengan  melibatkan  pemangku kepentingan untuk melihat kinerja sekolah/madrasah berdasarkan Standar Nasional Pendidikan (SNP) yang digunakan  sebagai dasar penyusunan RKS dan RKAS dalam meningkatkan mutu pendidikan di sekolah/madrasah secara konsisten dan berkelanjutan, serta sebagai masukan bagi perencanaan investasi pendidikan tingkat kab/kota.

Proses EDS ini secara mendasar digunakan guna mencari  jawaban  3 (tiga) hal :
  1. Seberapa baikkah kinerja sekolah/madrasah , terkait dengan posisi pencapaian kinerja untuk masing-masing indikator SPM dan SNP.
  2. Bagaimana kita dapat mengetahui kinerja sekolah/madrasah, terkait dengan bukti apa yang dimiliki sekolah/madrasah untuk menunjukkan pencapaiannya.
  3. Bagaimana  kita  dapat  meningkatkan  kinerja sekolah/madrasah  melaporkan  dan menindaklanjuti  apa  yang  telah  ditemukan sesuai dengan dua hal sebelumnya sebelumnya.


Evaluasi Diri Sekolah/madrasah (EDS) bertujuan :  
  • Menilai kinerja sekolah/madrasah  berdasarkan Standar Nasional Pendidikan (SNP)
  • Mengetahui tahapan pengembangan dalam pencapaian Standar Nasional Pendidikan (SNP) sebagai dasar peningkatan mutu pendidikan
  • Menyusun RKS/RKAS sesuai kebutuhan nyata dalam rangka pemenuhan Standar Nasional Pendidikan (SNP).
  • Evaluasi Diri Sekolah/madrasah (EDS) sangat bermanfaat bagi sekolah/madrasah,  diantaranya :
  • Sekolah/madrasah dapat mengidentifikasikan kelebihan dan kekurangannya sendiri dan  merencanakan pengembangan dan peningkatan ke depan.
  • Sekolah/madrasah dapat memiliki data dasar yang akurat sebagai dasar   untuk pengembangan dan peningkatan di masa mendatang.
  • Sekolah/madrasah dapat mengidentifikasi peluang untuk    meningkatkan mutu pendidikan, mengkaji peningkatan tersebut  berjalan dengan baik dan menyesuaikan program sesuai dengan hasilnya.
  • Sekolah/madrasah dapat memberikan laporan formal kepada  pemangku kepentingan demi meningkatkan akuntabilitas sekolah/madrasah.

Tim  Pengembang Sekolah/madrasah harus terdiri dari:
  1. Kepala Sekolah/madrasah;
  2. Wakil unsur guru;
  3. Wakil Komite Sekolah/madrasah;
  4. Wakil orang tua siswa
  5. Pengawas  sebagai fasilitator,pembimbing, juga sebagai verifikator
  • Instrumen Evaluasi Diri Sekolah/madrasah (EDS) terdiri dari 8 (delapan) Standar sesuai dengan Standar Nasional Pendidikan (SNP).
  • Setiap Standar terdiri atas beberapa komponen.
  • Setiap Komponen terdiri dari beberapa Indikator.
  • Setiap komponen terdiri dari beberapa sub komponen.
  • Setiap Indikator memberikan gambaran lebih rinci dari  informasi kinerja sekolah/madrasah.


Berikut kami sediakan contoh instrument Evaluasi Diri Sekolah/madrasah yang dapat di download, Instrumen berupa file exel yang aplikatif sehingga sangat memudahkan kita mengetahui hasil dari apa yang sudah kita isikan.

Instrumen EDS MI/SD DOWNLOAD
Insrumen EDS MTs/SMP DOWNLOAD
Isntrumen EDS MA/SMA DOWNLOAD
Instrumen EDS MAK/SMK DOWNLOAD

Bagi yang masih bingung dengan cara downloadnya silahkan pelajari di TUTORIAL DOWNLOAD

Link Download Pasword silahkan DOWNLOAD DISINI

Demikian yang dapat kami bagikan, Semoga bermanfaat. apabila terdapat kesulitan dalam mendownload silahkan berikan komentar di kolom yang tersedia.

1 comment: